Atas dasar keinginan untuk memberikan lingkungan terbaik guna meraih prestasi akademik terbaik, Universitas gadjah Mada Residence (UGMR) yang mengelola seluruh unit asrama mahasiswa milik Universitas Gadjah Mada (UGM) menyediakan akomodasi bagi mahasiswa tahun pertama yang terdaftar di UGM dari semua kalangan termasuk di dalamnya mahasiswa tidak mampu maupun mahasis berkebutuhan khusus (difabel), serta dosen dari Universitas lain karena adanya pertukaran ilmiah, seni dan budaya, atau peserta pelatihan, tamu fakultas, program studi, lembaga, dan pusat studi yang secara langsung atau tidak langsung terkait dengan Universitas.