
Asrama Ratnaningsih Bulaksumur
Bulaksumur Residence adalah asrama putri, yang diperuntukan bagi mahasiswa tahun pertama jenjang Diploma dan sarjana UGM.

Gedung Parangtritis Asrama Ratnaningsih Bulaksumur
Ratnaningsih Bulaksumur memiliki 2 gedung bangunan ( gedung merapi dan gedung parangtritis ) yang terdiri dari 168 kamar dan setiap kamar bisa digunakan untuk 2 orang. Gedung Parangtritis merupakan salah satu gedung yang ada di Ratnaningsih Bulaksumur dinamakan parangtritis karna letaknya di sisi selatan yang memiliki filosofi parangtritis yang berada di bagian selatan kota Yogyakarta.

Mahasiswi Internasional Asrama Ratnaningsih Bulaksumur
Selain dihuni mahasiswa UGM dari luar kota Yogyakarta Asrama UGM Residen juga diminati mahasiswa internasional yang sedang kuliah di UGM salah satunya berasal dari Uganda yaitu Rehemeh Likki yang menempati Asrama Ratnaningsih Bulaksumur.

Jalan Menuju Asrama Ratnaningsih Bulaksumur
Lokasi Asrama Ratnaningsih Bulaksumur yang terletak di dalam kompleks UGM sisi timur, berdekatan dengan fakultas peternakan dan stadion lembah UGM ( stadion lapangan pancasila ) membuat asrama ini banyak diminati karna lokasinya yang strategis sehingga tidak perlu berkendara dan cukup berjalan kaki untuk menuju beberapa gedung kampus UGM terdekat.

Front Office Asrama Ratnaningsih Bulaksumur







Asrama Ratnaningsih Bulaksumur

Gedung Parangtritis Asrama Ratnaningsih Bulaksumur

Mahasiswi Internasional Asrama Ratnaningsih Bulaksumur

Jalan Menuju Asrama Ratnaningsih Bulaksumur

Front Office Asrama Ratnaningsih Bulaksumur





