
Dalam rangka mendukung agenda “Jogja Heboh”, Pemerintah Kabupaten Sleman DIY bersama Kamar Dagang dan Industri Sleman, dan Dinas Pariwisata Sleman menggelar acara Sleman Gumyak pada tanggal 6-8 Maret 2020 di Wisdom Park UGM. Target pasar milenial dan kekinian merupakan alasan panitia memilih Wisdom Park sebagai tempat berlangsungnya acara. Dalam kegiatan yang bertujuan meningkatkan hunian wisata dan transaksi di DIY selama low season tersebut terdapat setidaknya lebih dari 70 stan kuliner dan kerajinan UMKM yang menjajakan dagangan. Terdapat pula panggung hiburan yang berisi penampilan dari 17 kecamatan di Sleman dan juga acara Culture Festival UGM Residence. Tidak hanya itu, acara tersebut mampu menghasilkan Rekor MURI yaitu sebanyak 300 wanara (kera) turun gunung. Para wanara tersebut merupakan seniman dari berbagai usia yang menggunakan kostum kera dan menari secara bersamaan di Wisdom Park.
Dengan adanya kegiatan Sleman Gumyak di Wisdom Park diharapkan mampu mendukung pariwisata Sleman dan UMKM yang ada di Sleman dengan mengenalkan berbagai kesenian daerah, olahan produk maupun kerajinan lokal daerah Sleman kepada para milenial agar lebih mencintai produk lokal.