Dalam rangka membuat wadah komunikasi pengelola asrama pada perguruan tinggi maka UGM Residence menyelenggarakan rapat dengan mengundang perwakilan Pengelola Asrama Perguruan Tinggi di Indonesia sebagai langkah awal membentuk Forum Komunikasi Pengelola Asrama. Kegiatan tersebut akan diselenggarakan secara daring pada hari Kamis, 27 Agustus 2020 dan diikuti oleh perwakilan dari 11 pengelola asrama perguruan tinggi di Indonesia, yaitu Institute Teknologi Bandung, Universitas Teknologi Sepuluh November, Universitas Islam Indonesia, Universitas Ahmad Dahlan, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Universitas Negeri Malang, Universitas Negri Padang, Universitas Udayana, Institute Pertanian Bogor, Universitas Negeri Semarang, dan Universitas Indonesia.
Kegiatan Rapat Online ini dibuka oleh Ir. Fx Pri Joewo Guntoro, Dipl. HE., M.Si selaku Manajer Utama UGM Residence dan di moderatori oleh Direktur Badan Pengelola Usaha Universitas Udayana, Dr. Sayu Ketut Sutrisna Dewi, SE., MM, Ak. Rapat Online ini merupakan inisiasi pembentukan forum sebagai tindak lanjut dari kegiatan online workshop tentang pengelolaan asrama yang dilaksanakan pada 16 Juli 2020.
Dalam rapat ini belum membentuk asosiasi atau forum pengelola asrama, pada pertemuan pertama ini masing-masing dari pengelola menyampaikan bentuk pengelolaan pada asramanya. Berdasarkan penyampaian tersebut dapat ditarik kesimpulan bahwa masing-masing asrama pada perguruan tinggi memiliki lingkungan, ciri khas, karakteristik, budaya, dan orientasi yang tidak sama. Namun anggota rapat sepakat bahwa forum ini sangat penting demi menguatkan eksistensi asrama, peran asrama perlu ditingkatkan, harapannya asrama dapat berkontribusi untuk Indonesia (Dari Asrama Untuk Indonesia).
Semoga Forum Komunikasi Pengelola Asrama se Indonesia bisa terus berlanjut dan anggotanya semakin banyak ……..
Terimakasih atas Dukungannya Pak Harto, Semoga Forum ini dapat terus tersambung kembali dan silaturahmi terus terjaga….
Saya ingin masuk disini kampus ini
Semoga segera terwujud kak 🙂